Friday, November 27, 2009

..kenapa ga boleh makan di depan komputer..





Saat pekerjaan menumpuk, Anda pasti sering terpaksa makan di depan komputer. Kebiasaan buruk tersebut memang harus segera Anda hilangkan. Sesibuk apapun pekerjaan, luangkanlah waktu untuk menikmati makan siang Anda.
Karena tidak hanya berefek pada kebiasaan makan yang tidak sehat tetapi juga membuat makanan Anda terkontaminasi banyak bakteri. Anda pasti tidak menyadari bahwa pada keyboard yang Anda gunakan terdapat ribuan bakteri.
Saat meletakkan makanan di depan keyboard, kemudian Anda mengetiknya, bakteri-bakteri tersebut bisa saja terlempar ke dalam makanan yang Anda makan. Keyboard adalah salah satu peralatan kantor paling kotor dan jarang dibersihkan. Bahkan ada penelitian yang menunjukan kalau bakteri yang terdapat pada keyboard lebih banyak dibandingkan bakteri yang terdapat pada toilet.
Jadi, jangan mengambil risiko dengan makan di depan komputer, karena bakteri berbahaya dari keyboard bisa mengotori makanan dan bisa membuat Anda sakit. Tidak hanya itu, sisa atau remahan makanan yang tercecer sangat menggoda hewan penyebar penyakit seperti tikus, kecoa dan lalat.
Bisa Anda bayangkan jika meja Anda, menjadi tempat favorit hewan-hewan tersebut karena banyak makanan. Pasti Anda akan terkena virus penyakit yang dibawa hewan tersebut setiap harinya. 
Sangat penting untuk menjaga kebersihan meja kerja karena Anda bekerja ditempat tersebut setiap harinya. Jangan hanya mengandalkan tenaga pembersih kantor, untuk membersihkan meja.
Sesekali bersihkanlah meja kerja sendiri secara maksimal dan jaga kebersihannya terutama keyboard Anda. Untuk membersihkan meja kerja Anda bisa menggunakan tisu basah yang mengandung alkohol. Karena kandungan alkohol didalamnya cukup efektif membunuh bakteri.

diet ala selebritis hollywood


Diet para selebritis Hollywood cukup beragam. Mereka biasanya memiliki cara-cara unik untuk menurunkan atau mempertahankan berat badan. Jika diet tersebut berhasil mereka lakukan, tidak ada salahnya kalau Anda mencobanya. Nah, berikut diet unik para selebritis Hollywood yang bisa Anda ikuti. 

- Diet makanan bayi (baby food diet) Diet ini mengharuskan Anda mengonsumsi makanan sehat seperti makanan bayi dengan porsi sedikit. Kentang atau nasi, sayuran, ikan atau hati ayam diproses secara sehat. Makanan tersebut bisa dikonsumsi tetapi dengan ukuran tidak terlalu banyak. Uma Thurman dan Denise Richards melakukannya untuk bisa menurunkan berat badan dengan cepat. 

- Diet kue kering (cookie diet) Dengan diet favorit Jennifer Hudson ini, Anda bisa mengonsumsi empat atau tujuh diet cookie per hari (total kalori 500 atau 600) yang banyak dijual dipasaran. Lalu, Anda bisa mengonsumsi makanan dengan total kalori 300 kalori. Lebih baik konsumsi daging dan sayuran dan hindari karbohidrat. 

- Diet cuka apel Heidi Klum dan Fergie 'Black Eyed Peas' mengonsumsi cuka apel sebelum makan. Hal itu untuk mengurangi nafsu makan, sehingga tidak makan berlebihan. Anda bisa membeli satu botol cuka apel yang banyak dijual dipasaran. Lalu, sebelum makan konsumsilah cuka apel dengan takaran satu sendok makan. 

- Diet 'lunchbox' Keira Knightley dan Cameron Diaz diketahui melakukan diet lunchbox. Mereka tetap makan seperti biasa, baik sarapan, makan siang, dan makan malam, tetapi dengan ukuran kotak makan siang yang standar. Isinya terdiri dari 60 persen sayuran, 30 persen protein, 10 persen lemak. 

- Diet sayuran mentah Proses mengolah sayuran bisa membuat nutrisinya berkurang. Karena itu sebagian orang mengonsumsi sayuran langsung tanpa diproses. Tetapi sebelum melakukannya, pastikan sayuran yang akan dikonsumsi benar-benar dalam keadaan bersih. Anda bisa membuat lalapan dengan sambal atau salad dengan menambahkan minyak zaitun agar lebih sehat.

..langsing ala jepang..



Jepang adalah negara dengan angka harapan hidup tertinggi di dunia. Hal itu terkait dengan kebiasaan makan-makanan sehat para penduduknya. Selain itu, jika Anda perhatikan, kebanyakan wanita Jepang juga memiliki tubuh langsing. Ini berkat pola makan mereka yang sehat.


Jika Anda ingin hidup lebih lama dan tentunya tetap sehat contek saja kebiasaan makan penduduk Jepang. Tidak hanya lebih sehat, berat badan pun bisa lebih stabil dan bahkan berkurang.

- Porsi sedikit
Orang Jepang memiliki kebiasaan makan dengan porsi sedikit. Anda bisa melihat dari mangkuk nasinya yang berukuran mungil. Meskipun makan dengan porsi sedikit tetapi makanan yang dikonsumsi memiliki kualitas tinggi. Mulai sari berasnya, sayuran hingga lauk yang biasanya ikan laut. Biasakan makan jangan sampai kekenyangan hingga perut terasa sakit. Ingatlah pepatah lama, makan sebelum lapar dan berhenti makan sebelum kekenyangan.

- Sayuran
Sayuran tidak bisa dilepaskan dari menu makanan Jepang. Setiap menu yang disajikan pasti terdapat sayuran segar. Menurut penelitian yang dilakukan UCLA dan Louisiana State University, mengonsumsi sayuran segar akan meningkatkan asam folat, vitamin C, vitamin E yang dibutuhkan tubuh untuk pembentukan sel-sel baru. Dengan saus sehat, sayuran segar bisa membuat tubuh lebih sehat dan tidak mudah sakit.

- Ikan sebagai menu utama
Ikan selalu menjadi menu utama dalam makanan Jepang. Kandungan asam omega 3 pada ikan membuat jantung lebih sehat. Anda bisa terhindar dari penyakit kardiovaskular, yang merupakan pemicu kematian tertinggi di dunia.

- Nasi
Menurut National Library of Medicine and the National Institutes of Health, setengah dari kalori yang dikonsumsi per hari sebaiknya berasal dari karbohidrat kompleks. Nasi yang biasa kita konsumsi setiap hari adalah sumber karbohidrat kompleks. Akan lebih baik jika nasi yang dikonsumsi berasal dari beras organik. Jika Anda ingin melancarkan pencernaan, pilihlah beras merah, karena mengandung serat lebih tinggi dibandingkan nasi biasa.

- Buah sebagi makanan penutup
Jika selama ini Anda memilih puding sebagai penutup, gantilah dengan buah-buahan segar yang masih dingin. Selain lebih sehat, rasanya juga tidak kalah manis dengan puding. Orang Jepang lebih memilih buah sebagai makanan penutup dibandingkan dengan puding atau makanan manis lainnya. Rasa segar buah juga sangat efektif menetralisir aroma makanan dari dalam mulut.

Bersyukurnya buat yang berbadan diatas rata-rata tidak tinggal di Jepang karena di sana ada hal yang unik. Jepang memiliki sistem perpajakan untuk warganya yang didasarkan atas lingkar pinggang, batasan ini berlaku untuk warga Jepang yang berusia antara 40-74 tahun.
Maksimum lingkar pinggang untuk pria : 33,5 inchi
Maksimum lingkar pinggang untuk wanita : 35,4 inchi
Pajak ini disebut dengan Metabo Law. Metabo law ini dapat diartikan sebagai warga yang memiliki lingkar pinggang diatas rata-rata adalah perbuatan yang illegal atau dilarang keras untuk berbadan gemuk 😝😝😝😝😝

..aa ariel_arai_dan sang pemimpi ^^..


Dalam Sang Pemimpi, Andrea bercerita tentang kehidupan ketika masa-masa SMA. Tiga tokoh utamanya adalah Ikal, Arai dan si kuda. Ikal- alter egonya Andrea Hirata. Arai-saudara jauh yang yatim piatu yang di sebut sempei keramat karena anggota keluarga terakhir yang masih hidup dan akhirnya menjadi saudara angkat dan Jimbron-seorang yatim piatu yang terobsesi dengan kuda dan gagap bila sedang antusias terhadap sesuatu atau ketika gugup.

Ketiganya (mati?) dalam kisah persahabatan yang terjalin dari kecil sampai mereka bersekolah di SMA Negeri Bukan Main, SMA pertama yang berdiri di Belitung bagian timur. Bersekolah di pagi hari dan bekerja sebagai kuli di pelabuhan ikan pada dini hari, dari ketagihan mereka menonton film panas di bioskop dan akhirnya ketahuan guru mengaji mereka , perpisahan Jimbron dengan ikal dan Arai yang akan meneruskan kuliah di Jakarta yang akhirnya membuat mereka berdua terpisah tetapi tetap akan bertemu di Perancis. Hidup mandiri terpisah dari orang tua dengan latar belakang kondisi ekonomi yang sangat terbatas namun punya cita-cita besar , sebuah cita-cita yang bila dilihat dari latar belakang kehidupan mereka, hanyalah sebuah mimpi.

  • Ahmad Syaifullah sebagai Arai remaja. Arai merupakan sepupu jauh Ikal yang ditinggal mati kedua orang tuanya dan kemudian diangkat sebagai anak oleh orang tua Ikal. Bagi Ikal, Arai adalah pahlawannya.
    • Nazriel Ilham (Ariel "Peterpan") sebagai Arai dewasa. Mira Lesmana menyatakan bahwa Ariel Peterpan sebagai Arai dipilih melalui proses casting, bukan karena kepopulerannya.
    • Sandy Pranatha sebagai Arai kecil.

Menurut produser Sang Pemimpi, Mira Lesmana, pembuatan film ini menghabiskan dana sekitar Rp 12 miliar, lebih besar dari Laskar Pelangi yang menghabiskan dana sekitar Rp 8-9 miliar.

Pada November 2009, Sutradara Riri Riza dan timnya melakukan penyelesaian mixing di studio di Bangkok, Thailand.

ga sabar nunggu ni film premier ^^

Thursday, November 26, 2009

.. asal usul Doraemon ..


Kehidupan awal Doraemon tidak begitu baik. Ia adalah sebuah robot gagal yang dilelang kepada sebuah keluarga miskin yang terlilit utang, yang tak lain adalah keluarga keturunan Nobi Nobita. Doraemon pernah menjalani masa-masa berat: Ia hanya menjadi penjaga bayi setelah gagal melewati ujian di akademi robot, kedua telinganya hancur setelah digigit robot tikus, catnya luntur akibat ulahnya sendiri, dan masih banyak kisah sedih yang ia lalui di tahun pertama kelahirannya. Sampai suatu ketika, keluarganya mengirimkan ia kembali ke masa lalu, kira-kira 250 tahun yang lalu, zaman dimana Nobita Nobi, leluhur keluarga ini, masih hidup di Tokyo.

Munculnya Doraemon dari laci meja milik Nobita

Misi Doraemon adalah untuk menolong Nobi Nobita, buyut dari Sewashi, pemilik doraemon. Nobita adalah seorang anak yang selalu mengalami nasib sial dan tak punya kemampuan apa-apa. Ia bodoh dalam pelajaran sekolah dan tidak bisa berolahraga, Nobita hanya berbakat dalam tembak-menembak dan tidur; kemampuan yang hampir tak berguna di zaman Jepang modern. Inilah alasan mengapa ia gagal menjalani kehidupannya. Dan Doraemon dikirim dari masa depan untuk menjadikannya seorang pria yang sukses. Sangat ironis, sebuah robot gagal datang membantu seorang anak yang gagal. Tetapi pada kenyataannya, persahabatan kedua anak ini membuat mereka menjadi seseorang yang lebih baik.

Doraemon tiba di tahun 1969, pada hari Tahun Baru Jepang. Ia keluar dari laci meja milik Nobita, dan sejak saat itu ia tinggal bersama Nobita, misinya adalah untuk mencegah Nobita menjadi orang gagal. Setiap kali Nobita tertimpa masalah, Doraemon akan segera membantu dengan alat-alat ajaibnya.

Kelihatannya misi Doraemon berhasil, karena ketika mereka menjelajah ke masa depan, Nobita melihat dirinya menikah dengan Shizuka, bukan dengan Jaiko. Dia juga melihat keturunannya hidup dalam kondisi yang lebih baik daripada ketika Sewashi mengirim Doraemon dulu; bahkan keturunan Nobi mampu membeli robot yang “tidak gagal”, Dorami.

Diceritakan dalam manga dan serial TV-nya, Doraemon dan Nobita saling bekerja sama untuk memperbaiki kehidupan mereka masing-masing. Mereka saling bekerja sama dan tolong-menolong. Banyak juga cerita yang menampilkan kisah keberanian dan kegigihan mereka untuk mempertahankan persahabatan yang sudah mereka jalin.

Wednesday, November 25, 2009

Just Smile


Senyum mungkin bagi kita adalah hal yang sederhana dan mudah, cukup menarik sudut bibir ke arah samping dan menampakkan gigi. Namun tidak sesederhana itu, kadang tersenyum saat-saat tertentu sangatlah sulit. Terlebih jika kita tidak “mood” untuk tersenyum.Senyum mempunyai hubungan erat dengan karakter seseorang, karena tidak sedikit ditemukan sifat individu yang “murah senyum”. Senyum banyak dikaitkan dengan perasaan hati, kondisi jiwa dan mood. Senyum dapat mempengaruhi kesehatan, tingkat stres dan daya tarik kita. Senyum juga dipercaya sebagai salah satu jalan jika ingin awet muda. Senyum diketahui mempunyai manfaat untuk kesehatan, di antaranya yaitu :

  1. Senyum membuat kita lebih menarik. Kita akan selalu tertarik pada orang yang selalu tersenyum. Orang yang selalu tersenyum punya daya tarik tersendiri. Wajah yang berkerut, cemberut, membuat orang menjauh dari kita , tetapi sebaliknya senyum bisa membuat mereka tertarik.
  2. Senyum mengubah mood kita. Ketika kita merasa jatuh atau “down” cobalah untuk tersenyum. Mungkin saja mood kita akan berubah menjadi lebih baik.
  3. Senyum dapat merangsang orang lain tersenyum. Ketika seseorang tersenyum maka senyum tersebut akan membuat suasana menjadi lebih cerah, mengubah mood orang lain yang ada disekitarnya dan membuat semua orang menjadi senang. Orang yang suka tersenyum membawa kebahagiaan buat orang yang ada di sekitarnya. Seringlah tersenyum maka anda akan disukai oleh banyak orang.
  4. Senyum dapat mengurangi stres. Stres secara nyata dapat muncul di wajah anda. Senyum membantu mencegah kesan bahwa kita sebenarnya sedang lelah atau merasa “down”. Jika anda sedang stres cobalah untuk tersenyum, maka stres anda akan berkurang dan anda akan merasa lebih baik untuk membuat langkah selanjutnya.
  5. Senyum meningkatkan sistem imun (kekebalan) tubuh anda. Senyum dapat membantu kerja imun tubuh agar dapat bekerja dengan baik. Ketika anda tersenyum, fungsi imun meningkatkan kemungkinan anda menjadi lebih rileks.
  6. Senyum menurunkan tekanan darah anda. Ketika anda tersenyum, maka tekanan darah anda akan menurun. Jika anda tak percaya, anda boleh mencobanya sendiri, jika anda memiliki alat pengukur tekanan darah di rumah anda.
  7. Senyum mengeluarkan endorphins (pereda rasa sakit secara alami) dan serotonin. Beberapa studi telah menunjukkan bahwa senyum dapat merangsang pengeluaran endorphin, pereda rasa sakit yang alami, serta serotonin. Senyum memang obat yang alami.
  8. Senyum dapat melenturkan kulit wajah dan membuat anda terlihat lebih muda. Otot-otot yang digunakan untuk tersenyum ikut membuat anda terlihat lebih muda. Jika anda ingin sesuatu yang beda, maka berikan senyum anda sepanjang hari, maka anda akan terlihat lebih muda dan merasa lebih baik.
  9. Senyum membuat anda tampak sukses. Orang yang tersenyum terlihat lebih percaya diri dalam menjalani hidupnya. Cobalah tersenyum saat anda melakukan pertemuan dan saat ada janji. Rekan-rekan kerja, sahabat, orang-orang terdekat anda akan merasakan sesuatu yang berbeda.
  10. Senyum membuat anda tetap positif. Senyumlah! Lalu sekarang cobalah berpikir sesuatu yang negatif tanpa berhenti tersenyum. Sulitkan? Karena ketika anda tersenyum maka senyum tersebut akan mengirimkan sinyal ke tubuh anda bahwa “hidup anda saat ini baik-baik saja”.

Maka jauhkan diri anda dari depresi, stres dan rasa khawatir dengan satu kata yaitu “senyum”, tentu saja dengan memberikan senyum pada tempat dan suasana yang tepat. Jika berlebihan, maka orang lain akan menganggap anda kurang waras. Satu hal lagi karena dengan tersenyum anda mendapatkan satu nilai shadaqah.Sudahkan anda tersenyum hari ini?

..janji janji..


Jangan pernah merasa
Kaulah yang istimewa
Bagiku kau lelaki biasa

Pandai berkata cinta
Tampan dan berharta
Kau pikir hatiku 'kan tergoda
Jangan samakan aku dengan gadis lainnya
Yang kau pikat dan kau jerat

Aku bukanlah gadis bodoh..lugu..
Bisa kau jadikan permainan
Kau sentuh
Kau cumbu

Janji janji yang kau beri
Janji janji jadi mimpi
Janji janji tak terbukti

Cintaku bukanlah sampah
Cintaku penuh rasa
Tak bisa kau buat seenaknya

Kau pikir aku bonekamu
Bonekamu...

Janji janji yang kau beri
Janji janji jadi mimpi
Janji janji tak terbukti
(tak terbukti)

Janji janji yang kau beri
Janji janji jadi mimpi
Janji janji tak terbukti
Janji janji
Janji

Janji janji..
Janji janji yang kau beri
Janji janji
Janji janji jadi mimpi
Janji janji yang kau beri
Janji janji..
Janji janji yang kau beri
Janji janji..
Janji..



..janji manis..


Oh dunia ini penuh kepalsuan
Mungkinkah tiada keikhlasan
Apakah ini suatu pembalasan
Ku sadar kebesaranmu tuhan

Aku bagai seorang
Kembara jalanan
Terombang-ambing di lautan gelora
Ku cari kebahagiaan
Dan untuk menopang kasih
Mungkinkah suratan
Hidup kan selalu sendirian

Hati membeku mengingatkan
Kata janji manismu
Ku dilambung angan-angan
Belaian kasih sayang suci darimu
Oh kejamnya
Lidah tidak berulang
Ucapan cinta mengiris kalbu
Ku kan pergi membawa diri
Cinta di hati terkubur lagi

Jika kupahami mengapa terjadi
Peristiwa pahit menggores hati
Perjalanan hidup ini sudah tertulis
Ku tempuhi dengan kesabaran
Ku sadar kebesaranMu Tuhan


..tulus..


ketika dirimu ada didekatku
hangat cinta yang ku rasakan darimu
tak tahan ingin diriku mencurahkan semua
padamu

kasih kuingin kau tahu segalanya
slama ini yang ada dalam jiwaku
meski ku tahu semua takkan terbalas olehmu

karna engkau tlah jadi miliknya
tak sepantasnya diriku merenggutmu dari cintanya
biarkanlah menjadi kenangan yang indah
dan takkan pernah ku lupa tuk selamanya

satu hal yang kupinta dari dirimu
jangan kau katakan kepada dirinya
ku tak ingin hatinya cemburu
karna diriku yang juga mencintaimu

seutuhnya cintaku padamu tulus tanpa memaksa dirimu untuk membalasnya

..yang terbaik..


Sudah kualami seribu misteri
Dalam kehidupan yang kulewati
Tiada jawaban yang dapat kugenggam
Semakin jauh aku tenggelam

Selagi kubimbang dalam keraguan
Kau tunjukkan arah jalan yang benar
Hingga ku tak lagi ragu ‘tuk melangkah
Menyibak rahasia yang ‘kan datang

Terlalu lama aku mencari
Kepastian diri yang telah tersembunyi
Hingga kau datang memberi arti
kaulah yang terbaik bagi diriku

Terlalu lama daku jalani
Masa-masa pahit yang serba tak pasti
Hingga kau datang memberi arti
Itulah yang terbaik untuk diriku


..memori..

Sekedip matamu
Seakan dalam mimpi
Senyummu lesungmu
Wajahmu menjelma

Hayalan lembut
Memukau hati
Ke dulu kala
Hari yang bahagia

Kau lari kukejar
Tertawa bercanda

Sumpahku, sumpahmu
Yang kini tak tercapai

Kau pergi jauh
Janji kembali

Kini kau pulang
Membawa kekasih

Memori kau membuka luka lama
Yang ‘ku ingin lupa
Memori tolong daku pergi jauh
Janji tak ‘kan kembali

Memori..



..sang mantan..


Dulu aku kau puja
Dulu aku kau sayang
Dulu aku sang juara
Yang slalu engkau cinta
Kini roda telah berputar
Kini aku kau hina
Kini aku kau buang
Jauh dari hidupmu
Kini aku sengsara
Roda memang telah berputar
Mana janji manismu
Mencintaiku sampai mati
Kini engkau pun pergi
Saat ku terpuruk sendiri
Akulah sang mantan
Akulah sang mantan
Sakit teriris sepi
Ketika cinta telah pergi
Akulah sang mantan
Akulah sang mantan
Mana janji manismu
Setia sampai aku mati
Kini engkau pun pergi
Saat ku jatuh dan sendiri

Tuesday, November 24, 2009

..dunia dan kenyataannya..


Sudah tepatkah keberadaan anda sekarang?

Ada 3 kaleng coca cola, ketiga kaleng tersebut diproduksi di pabrik yang sama.

Ketika tiba harinya, sebuah truk datang ke pabrik, mengangkut kaleng-kaleng coca cola dan menuju ke tempat yang berbeda untuk pendistribusian.

Pemberhentian pertama adalah supermaket lokal.
Kaleng coca cola pertama di turunkan disini. Kaleng itu dipajang di rak bersama dengan kaleng coca cola lainnya dan diberi harga Rp. 4.000.

Pemberhentian kedua adalah pusat perbelanjaan besar.
Di sana, kaleng kedua diturunkan. Kaleng tersebut ditempatkan di dalam kulkas supaya dingin dan dijual dengan harga Rp. 7.500.

Pemberhentian terakhir adalah hotel bintang 5 yang sangat mewah. Kaleng coca cola ketiga diturunkan di sana. Kaleng ini tidak ditempatkan di rak atau di dalam kulkas. Kaleng ini hanya akan dikeluarkan jika ada pesanan dari pelanggan. Dan ketika ada yang pesan, kaleng ini dikeluarkan besama dengan gelas kristal berisi batu es.

Semua disajikan di atas baki dan pelayan hotel akan membuka kaleng coca cola itu, menuangkannya ke dalam gelas dan dengan sopan menyajikannya ke pelanggan. Harganya Rp. 60.000.


Sekarang, pertanyaannya adalah:

Mengapa ketiga kaleng coca cola tersebut memiliki harga yang berbeda padahal diproduksi dari pabrik yang sama, diantar dengan truk yang sama dan bahkan mereka memiliki rasa yang sama

Lingkungan Anda mencerminkan harga Anda.

Lingkungan berbicara tentang RELATIONSHIP.

Apabila Anda berada dilingkungan yang bisa mengeluarkan terbaik dari diri Anda, maka Anda akan menjadi cemerlang.

Tapi bila Anda berada dilingkungan yang meng-kerdil-kan diri Anda, maka Anda akan menjadi kerdil.

(Orang yang sama, bakat yang sama, kemampuan yang sama) + lingkungan yang berbeda = NILAI YANG BERBEDA.


inspirasi dari seorang sahabat..


semoga ada jalan yang terbaik untuk semua ini..


^^

Friday, November 20, 2009

nenek minah dan tiga buah kakao yang berujung di pengadilan

Minah (55) hanya dapat meremas kedua belah tangannya untuk menepis kegalauan agar tetap tegar saat menyampaikan pembelaan atau pleidoi di hadapan majelis hakim di Pengadilan Negeri Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Kamis (19/11). Tanpa didampingi pengacara, ia menceritakan bahwa alasannya memetik tiga buah kakao di kebun PT Rumpun Sari Antan 4, pertengahan Agustus lalu, adalah untuk dijadikan bibit. Nenek tujuh cucu yang buta huruf ini sesekali melemparkan pandangan kepada beberapa orang yang dikenal guna memperoleh kekuatan. Ia berusaha memastikan bahwa pembelaannya dapat meyakinkan majelis hakim. 
Dengan menggunakan bahasa Jawa ngapak (dialek Banyumasan) bercampur bahasa Indonesia, Minah menuturkan, tiga buah kakao itu untuk menambah bibit tanaman kakao di kebunnya di Dusun Sidoharjo, Desa Darmakradenan, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas. ”Kalau dipenjara, inyong (saya) enggak mau Pak Hakim. Namung (cuma) tiga buah kakao,” ujar Minah kepada majelis hakim. Minah mengaku sudah menanam 200 bibit pohon kakao di kebunnya, tetapi ia merasa jumlah itu masih kurang. Namun, belum sempat buah tersebut dibawa pulang, seorang mandor perkebunan, Sutarno, menegurnya. Minah lantas meminta maaf dan meminta Sutarno untuk membawa ketiga buah kakao tersebut. Alih-alih permintaan maafnya diterima, manajemen PT RSA 4 malah melaporkan Minah ke Kepolisian Sektor Ajibarang, akhir Agustus lalu. Laporan itu berlanjut pada pemeriksaan kepolisian dan berakhir di meja hijau. Minah sudah berusaha melepaskan diri dari jerat hukum. 
Tapi usahanya sia-sia. Hukum yang mestinya mengayomi masyarakat dengan menegakkan keadilan, bagi nenek Minah, ternyata tak punya nurani. Hukum kita rupanya tak memberi ampun bagi orang kecil seperti Minah. Tetapi, koruptor pencuri miliaran rupiah uang rakyat melenggang bebas dari sanksi hukum. Di Jawa Tengah, misalnya, empat bekas anggota DPRD dan aparat Pemerintah Kota Semarang yang menjadi terpidana kasus korupsi dana APBD Kota Semarang tahun 2004 sebesar Rp 2,16 miliar divonis bebas. Mereka bebas dari sanksi hukum setelah Mahkamah Agung (MA) mengabulkan permohonan peninjauan kembali mereka. MA menyatakan keempat terpidana itu tidak melakukan tindak pidana. 
 Muramnya penuntasan masalah hukum di Jateng masih ditambah lagi dengan putusan hakim yang hanya memberikan hukuman percobaan kepada pelaku tindak pidana korupsi. Salah satunya dijatuhkan kepada Ketua DPRD Jateng periode 1999-2004, Mardijo. Terdakwa korupsi dobel anggaran APBD Jateng sebesar Rp 14,8 miliar ini hanya diberi hukuman percobaan selama dua tahun. Minah memang tak mengerti masalah hukum seperti para terpidana dan terdakwa kasus korupsi itu. Namun, dengan berkata jujur, ia memiliki keyakinan bahwa ia mampu menghadapi rimba hukum formal yang tidak dimengertinya sama sekali. Terhitung tanggal 13 Oktober sampai 1 November, Minah menjadi tahanan rumah, yakni sejak kasusnya dilimpahkan dari kepolisian kepada Kejaksaan Negeri Purwokerto. Sejak itu hingga sekarang, ia harus lima kali pergi pulang memenuhi panggilan pemeriksaan di Kejaksaan Negeri Purwokerto, dan persidangan di Pengadilan Negeri Purwokerto. 
 Rumah Minah di dusun, di pelosok bukit. Letaknya sekitar 15 kilometer dari jalan utama Ajibarang-Wangon. Perjalanan ke Purwokerto masih menempuh jarak sejauh 25 kilometer lagi. Jarak sepanjang itulah yang harus ditempuh Minah setiap kali memenuhi panggilan Kejaksaan Negeri Purwokerto dan Pengadilan Negeri Purwokerto. Satu kali perjalanan ke Purwokerto, Minah mengaku, bisa menghabiskan Rp 50.000 untuk naik ojek dan angkutan umum. Ditambah lagi untuk makan selama di perjalanan. ”Kadang disangoni anak kula (kadang dibiayai anak saya),” katanya. Sebelum menyampaikan putusan, majelis hakim juga pernah bertanya kepada Minah, siapa lagi yang memberikannya ongkos ke Purwokerto. ”Saya juga pernah dikasih Rp 50.000 sama ibu jaksa, untuk ongkos pulang,” kata Minah sambil menoleh kepada jaksa penuntut umum Noor Haniah. Noor Haniah yang mendengar jawaban itu hanya dapat memandang lurus ke Minah. Elegi Minah tentang tiga kakao yang diambilnya melarutkan perasaan majelis hakim. Saat membacakan pertimbangan putusan hukum, 
Ketua Majelis Hakim Muslich Bambang Luqmono sempat bersuara tersendat karena menahan tangis. Muslich mengaku tersentuh karena teringat akan orangtuanya yang juga petani. Majelis hakim memutuskan, Minah dihukum percobaan penjara 1 bulan 15 hari. Jadi, Minah tak perlu menjalani hukuman itu, dengan catatan tidak melakukan tindak pidana lain selama masa percobaan tiga bulan. Persidangan ditutup dengan tepuk tangan para warga yang mengikuti persidangan tersebut. Kasus Minah bisa menjadi contoh bahwa penuntasan masalah hukum di negeri ini masih saja berlangsung tanpa mendengarkan hati nurani, yaitu rasa keadilan.... 

 cr : kompas.com

thypoid dan kelelahan

Penyakit yang satu ini mungkin sudah tidak asing lagi, terutama di antara mereka yang supersibuk. Tak heran bila tipus sering kali dikaitkan dengan kecapaian? Apakah benar kecapaian menjadi penyebab tipus?

Prof Dr Djoko Widodo, SpPD-KPTI dari bagian Tropik Infeksi Ilmu Penyakit Dalam FKUI menjelaskan, tipus adalah penyakit infeksi sistemik yang disebabkan oleh kuman.

Tipus atau disebut juga demam tifoid adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi dan penyakit ini banyak terdapat di negara-negara berkembang, seperti Indonesia, karena makanan atau minuman yang terkontaminasi oleh bakteri ini.

Jadi, apa benar kalau kecapaian bisa menyebabkan tipus? Djoko menegaskan bahwa infeksi yang dialami seseorang tergantung beberapa hal, seperti daya tahan tubuh, banyaknya kuman yang masuk, dan keganasan kuman.

"Prinsip yang benar adalah saat daya tahan tubuh kita menurun akibat capai, tubuh bisa terkena infeksi. Namun, perlu diingat, infeksi terjadi bukan hanya karena capai, melainkan juga harus ada kuman yang masuk, itu pun masih tergantung jumlah dan keganasan kuman itu sendiri," ujarnya.

"Oleh sebab itu, jagalah daya tahan tubuh sebaik-baiknya karena infeksi apa pun bisa terjadi bila daya tahan tubuh menurun," kata Djoko yang ditemui Kompas.com di ruang praktiknya di Mitra International Hospital Jatinegara, Jakarta.

Bisa berbahaya Djoko juga mengingatkan, jangan pernah meremehkan tipus. Menurutnya, walau penyakit ini sering terjadi di masyarakat sehingga kadang dianggap biasa, ternyata tipus bisa berbahaya.

Hal ini disebabkan infeksi bisa menimbulkan kerusakan di tempat kuman berkembang di usus halus, terutama bagian yang bernama plague peyeri. "Kuman tipus menyerang daerah tersebut dan dapat menjadi berbahaya jika sampai terjadi perforasi usus atau perdarahan usus serta infeksi berat karena kuman tersebut menyebabkan gangguan organ sehingga mengancam nyawa Anda," tuturnya.

Thursday, November 19, 2009

..terima kasih.

1. Bahasa Inggris : Thank You, Thanks, Thank You Very Much

2. Bahasa Prancis : Merci, Merci beaucoup

3. Bahasa Jerman : Danke

4. Bahasa Spanyol : Gracias

5. Bahasa Jepang : Arigato, Arigato Gozaimasu, Arigato Gozaimashita

6. Bahasa Belanda : Dank Je

7. Bahasa Italia : Grazie

8. Bahasa Portugis : Obrigado

9. Bahasa Korea : Gamsa-hamnida

10. Bahasa Mandarin : Xie-xie

11. Bahasa Arab : Syukron

12. Bahasa Ibrani : Toda

13. Bahasa Afrika : Dankie, Baie Dankie

14. Bahasa Mesir Kuno : Dua Netjer en ek(ke cowo), Dua Netjer etj (ke cewe)

15. Bahasa Yunani : Sas efharisto, efcharisto

16. Bahasa India : Danyavad, Dhanyawaad, Shukriya

17. Bahasa Islandia : Takk, Takk fyrir

18. Bahasa Finlandia : Kiitos, Kiitoksia

19. Bahasa Wales : Diolch yn fawr

20. Bahasa Tagalog : Salamot

21. Bahasa Thai : Khwap khun, khwap khun khrap

22. Bahasa Tibet : Tujechhe

23. Bahasa Scotlandia : Thank ye, Thenk Ye

24. Bahasa Sansekerta : Anugurihiitusomi

25. Bahasa Rumania : Multumesc

26.Bahasa Jawa : Matur Nuwun,...[kayaknya pada tahu semua kan..??]

..12 kriteria tempat kerja yang menyenangkan..


Pentingkah menemukan tempat bekerja yang menyenangkan? Orang yang motivasinya hanya lah gaji besar atau jabatan penting, mungkin ia akan sedikit mengesampingkan stres atau rekan kerja yang saling menjatuhkan. Namun bagi kebanyakan orang lainnya, untuk mendapatkan gaji dan jabatan yang diinginkan, terlebih dulu mereka harus mendapatkan suasana kerja yang menyenangkan untuk mendorong produktivitas mereka.

Dalam buku First, Break All the Rules, Marcus Buckingham dan Curt Coffman membeberkan penelitian yang mereka lakukan bersama Gallup Organization untuk menemukan cara dalam mengukur tempat kerja yang dapat memikat dan mempertahankan karyawan yang paling produktif. Mereka menyodorkan 12 pertanyaan yang dapat dijawab oleh pembacanya. Jika karyawan umumnya menjawab "Ya", dan merasa lebih bahagia di tempat kerjanya, mereka cenderung akan bekerja dalam unit bisnis dengan tingkat produktivitas, profit, keinginan bertahan, dan kepuasan yang lebih tinggi. Hal ini juga menunjukkan adanya keterkaitan antara apa yang dirasakan karyawan, dan bagaimana performa mereka.

Daftar pertanyaan ini akan berguna jika Anda seorang manajer yang ingin menciptakan lingkungan kerja yang lebih bahagia dan lebih produktif. Atau, jika Anda seorang pencari kerja atau karyawan yang menginginkan tempat kerja dengan kriteria tertentu yang Anda miliki. Nah, sekarang coba simak pertanyaan berikut:

1. Tahukah saya, apa yang diharapkan perusahaan dari saya?
2. Apakah saya memiliki materi dan peralatan yang saya butuhkan agar pekerjaan dapat terlaksana dengan baik?
3. Apakah saya memiliki kesempatan untuk menunjukkan kemampuan saya yang terbaik setiap hari?
4. Dalam 7 hari terakhir, apakah saya menerima pengakuan atau pujian karena melakukan pekerjaan dengan baik?
5. Apakah supervisor saya, atau siapa pun di tempat kerja, terlihat peduli pada saya sebagai pribadi?
6. Adakah seseorang di tempat kerja yang mendorong perkembangan diri saya?
7. Apakah pendapat-pendapat saya cukup dipertimbangkan?
8. Apakah misi perusahaan membuat saya merasa pekerjaan saya terasa penting?
9. Apakah rekan kerja saya berkomitmen untuk melakukan pekerjaan yang berkualitas?
10. Apakah saya memiliki teman baik di kantor (office affair tidak termasuk, lho!)?
11. Dalam 6 bulan terakhir, sudahkah saya berbicara dengan seseorang mengenai progres yang saya lakukan?
12. Tahun lalu, apakah saya memiliki peluang untuk belajar dan berkembang?

Pertanyaan ini juga berguna bagi Anda merasa tidak bahagia di tempat kerja, dan Anda ingin mengetahui apa penyebabnya. Pertanyaan-pertanyaan ini menyarankan sejumlah strategi untuk memperbaiki atau meningkatkan situasi Anda. Tentu saja Anda tidak mungkin mengontrol semuanya, namun setidaknya Anda tahu apa yang perlu dilakukan. Akan baik bila Anda mengusahakan jalan keluarnya, namun jika tidak, mungkin Anda harus mencari tempat kerja yang lebih baik.

Wednesday, November 18, 2009

..cara mencari arah kiblat..


Arah kiblat menjadi prasyarat menjalankan ibadah shalat. Di mana pun umat Islam menjalankan ritual keagamaan itu, mereka harus berkiblat ke Kabah di Mekkah. Penentuan arah kiblat tentu tak masalah bagi mereka yang berada di dekat Kabah. Bagaimana memastikannya jika berada jauh dari tempat suci itu?

Beberapa waktu lalu di internet muncul tulisan Usep Fathudin, mantan Staf Khusus Menteri Agama, yang mengungkap beragam arah kiblat masjid-masjid di Jakarta. Kesahihan kiblat suatu masjid, menurutnya, perlu dicapai sebelum masjid dibangun. Hal itu karena pergeseran 1 sentimeter saja bisa berarti 100 kilometer penyimpangan jaraknya.

Meskipun begitu, menurutnya, akurasi arah kiblat 100 persen memang tidak diwajibkan dalam shalat, seperti tersebut dalam Al Quran Surat Al Baqarah ayat 144, yang memerintahkan untuk shalat ke arah kiblat. ”Kata-kata ’ke arah’ ditafsirkan sebagai usaha maksimal mengarahkan shalat kita ke Kabah di Mekkah,” urainya.

Walaupun begitu, upaya untuk mendekati ketepatan arah ke kiblat dapat dilakukan dengan berbagai cara. Usep menyebutkan, penentuan arah kiblat Masjid Al Mukhlishun di Griya Depok Asri, Depok Tengah, yang berdiri tahun 2001, menggunakan suatu kompas kecil berbahasa Inggris, dengan tulisan Latin dan Arab.

Pada alat penunjuk arah itu tertulis bahwa untuk Jakarta dan sebagian besar kota di Indonesia, arah utara jarum kompas harus menunjuk angka 9 sebagai arah kiblat.

Kenyataannya, survei arah kiblat yang dilakukannya di berbagai masjid besar di Jakarta memperlihatkan, kompas yang digunakannya menunjuk arah yang berbeda-beda di tiap tempat ibadah itu, berkisar dari 7,5 hingga 9.

Penentuan arah kiblat yang dipakai umumnya mengacu pada arah utara geografis sebenarnya, yang memakai arah kompas atau jarum magnetik yang disebut ”pencari arah Kabah”. Arah jarum magnetik di kompas mengarah berdasarkan kutub magnetik Bumi di kutub utara.

Ternyata arah utara magnetik Bumi itu berbeda di tiap kota dari waktu ke waktu. Hal ini dipengaruhi oleh rotasi Bumi. Penelitian menunjukkan arah utara magnetik terus bergeser sekitar 4,8 kilometer per tahun. Pada tahun 2005 pergeserannya mencapai 800 kilometer dari kutub utara sebenarnya. Pada 2050 diperkirakan utara magnetik Bumi mendekati Siberia.

Qibla Locator

Penggunaan kompas sebagai penunjuk arah kiblat belakangan memang dianggap kurang akurat. Belakangan diperkenalkan peranti lunak Qibla Locator yang termuat dalam situs web http://www.qiblalocator.com.

Qibla Locator atau penunjuk arah kiblat antara lain dirancang oleh Ibn Mas’ud dengan menggunakan peranti lunak aplikasi Google Maps API v2, sejak tahun 2006. Pengembangan tampilan dan aplikasinya kemudian melibatkan Hamed Zarrabi Zadeh dari Universitas Waterloo di Ontario, Kanada.

Pada Qibla Locator versi Beta seri 0.8.7 itu dilengkapi dengan geocoding dari Yahoo, pengontrol arah pada citra peta, dan indikator tingkat pembesaran. Hingga September 2007 dihasilkan empat versi Beta dengan beberapa aplikasi tambahan, Geocoder, dan tampilan jarak.

Dengan Qibla Locator yang berbasis Google Earth ini dapat diketahui arah kiblat dari mana pun kita berada. Untuk mengetahuinya, di bagian atas situs itu ada kotak untuk memasukkan lokasi, alamat atau nama jalan, kode pos, dan negara atau garis lintang dan garis bujur.

Maka di sisi kanan gambar peta akan muncul besaran arah kiblat atau kabah dan jaraknya dari posisi lokasi yang kita masukkan. Peranti lunak ini, menurut Thomas Djamaluddin, Kepala Pusat Pemanfaatan Sains Atmosfer dan Iklim Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) sangat membantu guna mengecek arah kiblat secara akurat. ”Ini bisa untuk koreksi massal masjid-masjid di Indonesia,” katanya.

Bayangan matahari

Thomas, pakar astronomi dan astrofisika, mengemukakan bahwa ada penentuan arah kiblat yang menggunakan bayangan Matahari. Sekitar tanggal 26-30 Mei pukul 16.18 WIB dan 13-17 Juli pukul 16.27 WIB Matahari tepat berada di atas kota Mekkah.

Pada saat itu Matahari yang tampak dari semua penjuru Bumi dapat dijadikan penunjuk lokasi Kabah. Begitu pula bayangan benda tegak pada waktu itu juga dapat menjadi menentu arah ke kiblat.

Selain itu untuk daerah yang tidak mengalami siang, sama dengan Mekkah, waktu yang digunakan adalah saat Matahari di atas titik yang diametral dengan Mekkah. Waktu yang dapat dijadikan patokan penunjuk kiblat untuk wilayah tersebut adalah Matahari pada tanggal 12 hingga 16 Januari pukul 04.30 WIB dan 27 November hingga 1 Desember pukul 04.09 WIB.

Cara ini menurutnya paling mudah untuk mengoreksi arah kiblat, termasuk untuk garis saf di dalam masjid. Begitu mudah sehingga orang awam pun dapat melakukannya.

..strategi mengkonsumsi makanan sehat..


Untuk mengonsumsi makanan sehat, dibutuhkan sedikit kecermatan. Namun, sebelum Anda pusing memikirkan strateginya, anjuran dari Walter C Willet, MD, pengarang buku Eat, Drink and Be Healthy: The Harvard Medical School Guide to Healthy Living, tak ada salahnya jika hal-hal berikut ini dijadikan pegangan.

1. Daripada menggunakan mentega, lebih baik memakai minyak zaitun ataupun canola untuk menggoreng. Minyak zaitun dan minyak canola mengandung asam lemak tak jenuh tunggal dan ganda yang dapat menurunkan kolesterol jahat.

2. Ganti daging merah dengan ikan, ayam, ataupun kacang-kacangan bila Anda ingin mendapatkan protein. Namun, jika Anda sangat ingin makan daging, pilihlah daging merah tanpa lemak.

3. Bila Anda senang mengonsumsi camilan, cobalah untuk memilih camilan yang terbuat dari gandum ataupun jagung, dan bukan yang terbuat dari tepung terigu.

4. Jika ingin membuat saus untuk puding, misalnya, maka cobalah untuk mengganti susu penuh lemak dengan susu rendah lemak. Hasilnya pun tetap sama lezatnya. Atau Anda bisa menggantinya dengan yoghurt tanpa rasa yang juga rendah kalori.

5. Hindari membeli atau mengonsumsi makanan dalam kemasan. Biasanya makanan tersebut mengandung minyak hidrogenase atau biasa dikenal dengan sebutan lemak trans, yang tentu saja tidak baik bagi kesehatan.

6. Kalau sebelumnya Anda kerap membubuhkan keju yang kaya lemak untuk pizza ataupun salad, cobalah beralih ke keju parmesan, blue cheese, feta, ataupun keju cheddar yang rendah lemak.

7. Jangan hilangkan selai kacang dalam makanan Anda. Selai kacang ternyata mengandung lemak yang cukup menyehatkan. Namun, Anda harus memastikan bahwa selai yang Anda beli benar-benar alami.

8. Tambahkan sayuran hijau saat membuat salad.

9. Lebih baik mengonsumsi gandum ataupun bulgur daripada nasi putih ataupun kentang.

10. Makanlah kacang! Sedikit bertentangan dengan anggapan umum, kacang bukanlah makanan sembarangan. Justru sebaliknya, kacang merupakan sumber protein terbaik. Orang yang mengonsumsi kacang secara teratur lebih sedikit yang meninggal akibat penyakit jantung daripada yang jarang mengonsumsinya.

..unbelievable - craig david..

Always said I would know where to find love,
Always thought I'd be ready and strong enough,
But some times I just felt I could give up.
But you came and you changed my whole world now,
I'm somewhere I've never been before.
Now I see, what love means.

It's so unbelievable,
And I don't want to let it go,
Something so beautiful,
Flowing down like a waterfall.
I feel like you've always been,
Forever a part of me.
And it's so unbelievable to finally be in love,
Somewhere I'd never thought I'd be.

In my heart, in my head, it's so clear now,
Hold my hand you've got nothing to fear now,
I was lost and you've rescued me some how-.
I'm alive, I'm in love you complete me,
And I've never been here before.
Now I see, what love means.

When I think of what I have, and this chance I nearly lost,
I cant help but break down, and cry.
Oh yeah, break down and cry.

Now I see, what love means

Tuesday, November 17, 2009

..journey - angela zhang..

It's a long long journey
Till I know where I'm supposed to be
It's a long long journey
And I don't know if can believe
When shadows fall and block my eyes
I am lost and know that I must hide
It's a long long journey
Till I find my way home to you

Many days I've spent driffing on Through empty shores
Wondering what's my purpose
wondering how to make me strong
I know I will falter , I know I will cry
I know you be standing by my side
It's long long journey
And I need to be close to you

Sometimes it feels no one understand
I don't even know why I do the things I do
when prides bulids me up till I can't see my soul
Will you break down this walls and pull me through

Cause it's a long long journey
till I feel that I'm worth the price
You paid for me on calvary
beaneath those stromy skies

When satan mocks and friends turn to foes
It feels like everthing is out to make me lose control
Cause it's a long long journey
Till i find my way home to you...to you

..already gone - kelly clarkson..

Remember all the things we wanted
Now all our memories they're haunted
We were always meant to say goodbye

Even with our fists held high
It never would've worked out right
We were never meant for do or die

I didn't want us to burn out
I didn't come here to hold you, now I can't stop

I want you to know that it doesn't matter
Where we take this road someone's gotta go
And I want you to know you couldn't have loved me better
But I want you to move on so I'm already gone

Looking at you makes it harder
But I know that you'll find another
That doesn't always make you want to cry

Started with a perfect kiss then we could feel the poison set in
Perfect couldn't keep this love alive
You know that I love you so, I love you enough to let you go

I want you to know that it doesn't matter
Where we take this road someone's gotta go
And I want you to know you couldn't have loved me better
But I want you to move on so I'm already gone

I'm already gone, already gone
You can't make it feel right when you know that it's wrong
I'm already gone, already gone
There's no moving on so I'm already gone

Already gone, already gone, already gone
Already gone, already gone, already gone, yeah

Remember all the things we wanted
Now all our memories they're haunted
We were always meant to say goodbye

I want you to know that it doesn't matter
Where we take this road someone's gotta go
And I want you to know you couldn't have loved me better
But I want you to move on so I'm already gone

I'm already gone, already gone
You can't make it feel right when you know that it's wrong
I'm already gone, already gone
There's no moving on so I'm already gone

..hello - beyonce..

I love to see you walk into the room
Body shining lightin' up the place
And when you talk, everybody stop
'Cause I know you know just what you sayin'

The way that you protect your friends
Baby I respect you for that
And when you grow you'll take everyone you love along
I love that shit

Don't fly me away
Don't need to buy a diamond key to unlock my heart
You shelter my soul, you're my fire when I'm cold
I want you to know

You had me at hello
Hello, hello
You had me at hello
Hello, hello

It was many years ago
Baby when you stole my cool
'Cause you had me at hello
Hello, hello

I get so excited when you travel with me
Baby while I'm on my grind
And never will I ever let my hustle
Come between me and my family time and

You keep me humble, I like this type
'Cause you know there's more to life
And if I need ya, you will be here
You will make the sacrifice

Don't fly me away
Don't need to buy a diamond key to unlock my heart
You shelter my soul, you're my fire when I'm cold
I want you to know

You had me at hello
Hello, hello
You had me at hello
Hello, hello

It was many years ago
Baby when you stole my cool
You had me at hello
Hello, hello

Gotta feel you and be near you
You're the air that I breathe to survive
Gotta hold you, wanna show you
That without you my sun doesn't shine

You don't have to try so hard for me to love you
Boy without you my life just ain't the same
You don't have to try so hard for me to love you

You had me at hello
Hello, hello
You had me at hello
Hello, hello

..bukan cinta manusia biasa - dewa 19..

Ku tetap mencintaimu masih
Meski kau tak cinta aku
Ku tetap merindukan
Meski kau tak pernah merasa
Sedikit pun untuk merindukan aku

Cintaku ini bukan cinta milik manusia biasa
Cintaku ini cinta sejati yang paling sejati

Ku tetap memaafkan salahmu
Meski kau terus sakiti
Ku tetap menerima
Seribu kata maaf
Yang selalu kau ucapkan
Dari bibirmu yang manis

..cintailah aku sepenuh hati - ari lasso..

Di dalam hatimu
T'lah aku temukan
Arti kebahagian

Bersama dirimu
Aku merasa berarti

Sanggupkah dirimu
Untuk bertahan
Hingga waktu tak berjalan

Mencintaiku
Walau bintangku tak terang

Cintailah aku sepenuh hati
Sesungguhnya aku
Tak ingin kau pergi
Takkan mampu ku hadapi dunia ini

Betapa hidupku takkan pernah sama
Bila kau tinggalkan ku
Tetaplah disini saling memiliki
Selama-lamanya

Tiada arti semua bila kau pergi

Genggamlah tangganku dan peluklah diriku
Saatku jatuh nanti menangis sepi

Cintailah aku sepenuh hati
Sesungguhnya aku
Tak ingin kau pergi
Cintailah aku sepenuh hati
Tak ingin kau pergi
Takkan mampu ku hadapi dunia ini
Tiada arti semua bila kau pergi

..sahabat jadi cinta - zigas..

Kuhantarkan bak di pelataran
Hati yang temaram
Matamu juga mata mataku
Ada hasrat yang mungkin terlarang

Satu kata yang sulit terucap
Hingga batinku tersiksa
Tuhan tolong aku jelaskanlah
Perasaanku berubah jadi cinta

Tak bisa hatiku merapikan cinta
Karena cinta tersirat bukan tersurat
Meski bibirku terus berkata tidak
Mataku terus pancarkan sinarnya

Kudapati diri makin tersesat
Saat kita bersama
Desah nafas yang tak bisa teruskan
Persahabatan berubah jadi cinta

Apa yang kita kini tengah rasakan
Mengapa tak kita coba persatukan
Mungkin cobaan untuk persahabatan
Atau mungkin sebuah takdir Tuhan

Friday, November 13, 2009

..gaji karyawan google..


Google telah lama diketahui sebagai tempat terbaik untuk berkarir. Mereka menawarkan pijat gratis, kudapan, dan potong rambut professional pada kampus mereka di California. Hal tersebut telah menempatkan mereka diatas 99.99% dari seluruh perusahaan yang ada di dunia. Mari kita lanjutkan.
Tahukah anda berapa banyak yang dihasilkan oleh karyawan Google? Data berikut tidak terlalu mudah dicari, jika anda tidak percaya, anda dapat mengeceknya di Google. Berikut ini adalah statistik yang cukup menarik.

Google Programmer di Phoenix -
$174,000/tahun
Google Programmer di California -
$197,000/tahun
Google Programmer di Chicago -
$222,000/tahun
Google Programmer di New York -
$242,000/tahun

Itu hanya gajinya... Keuntungan apa lagi yang ditawarkan Google kepada karyawannya?

1. Google akan membayar $8.000/ tahun jika anda meneruskan pendidikan. Mereka hanya mengaharapkan nilai "B".
2. Jika anda me-refer seorang karyawan untuk menjadi staff Google dan mereka bertahan untuk 60 hari, Google akan membayar $2.000 kepada anda.
3. Jika anda hendak mengadopsi anak, Google akan memberikan $5.000 untuk urusan legal dan biaya adopsi.
4. Tergantung dari berapa lama anda bekerja di Google, anda akan mendapatkan sampai dengan 25 hari bonus liburan dalam setahun.

Satu lagi hal yang menarik dari segi finansial karyawan Google, menurut New York Times, kira-kira ada 1.000 karyawan Google yang memiliki saham dengan nilai $5 juta dollar. Masih menurut New York Times, setiap karyawan yang bersama Google untuk setahun saja memiliki nilai lebih dari $250.000. Perusahaan pesaing mengatakan bahwa programmer Google telah menikmati 50% kenaikan gaji dalam beberapa tahun terakhir, tampaknya hal ini tidaklah mengherankan buat perusahaan sekelas Google.

Thursday, November 12, 2009

..10 makanan penguat tulang..


Ingin tulang kuat sampai tua? Tentu saja bisa! Yang Anda harus lakukan hanyalah mengkonsumsi makanan yang mengandung zat-zat penting yang dibutuhkan tulang. Terkandung di makanan apa saja zat-zat tersebut? Yuk, simak infonya disini! Diri sendiri adalah sekutu yang paling baik saat membangun dan membuat tubuh kuat, dengan tulang sehat. Apa yang Anda makan memiliki peranan penting dalam pembentukan tulang sehat. Khususnya dengan mengkonsumsi sejumlah kalsium yang sesuai yaitu sekitar 1000mg untuk orang dewasa berumur 19-50 tahun dan vitamin D sekitar 200IU untuk dewasa berumur 19-50 tahun. Magnesium dan vitamin K juga sangat penting untuk kesehatan tulang. Berikut 10 sumber penting makanan yang bisa memperkuat tulang:
1. Nutrisi Tulang: Kalsium Kalsium dapat membantu dalam memperkuat pembentukan tulang, membuat tulang jadi padat dan tulang tetap sehat seiring kita bertambah usia. Kalsium adalah mineral yang penting dalam hidup, sayangnya saat ini banyak orang yang tidak memenuhi dosis kalsium harian.
2. Sumber Kalsium: Yogurt
Yogurt adalah sumber yang paling baik untuk kalsium. Banyak produk yang mengandung sekitar 40% dari kalsium harian yang dibutuhkan tubuh yaitu sekitar 8-oz penyajian (1oz=28.349 gram). Sebaiknya konsumsi yogurt yang low fat dan fat free, apalagi yogurt memiliki nilai plus yaitu rasanya enak dan termasuk makanan serba guna. Konsumsi yogurt sebagai sarapan pagi, snack, atau buatlah sebagai dessert yang sehat seperti Fruit Salad dengan saus yogurt madu.
3. Sumber Kalsium: Cheddar Cheese
Dengan mengurangi sekitar 1.5 oz kadar lemak, cheddar cheese dapat memenuhi sekitar 30% dari kebutuhan harian kita akan kalsium. Tambahkan keju ini di dalam sandwich, salad, atau nikmati sebagai snack dengan crackers.
4. Sumber Kalsium: Susu
Bukanlah hal yang mengenjutkan, susu adalah salah satu sumber kalsium yang terbaik. Sekitar 8.oz susu mengandung sekitar 1/3 dari kebutuhan harian. Banyak merk susu yang mengandung vitamin K, nutrisi lain yang penting bagi kesehatan tulang. Jika Anda bukan penyuka susu atau tidak dapat berkompromi dengan laktosa, cobalah beralih ke susu kedelai atau susu yang tidak mengandung laktosa.
5. Sumber Kalsium: Tahu
Sumber kalsium diluar susu adalah tahu. Hanya 1/2 potong dari tahu mengandung kalsium sekitar 20% dari rekomendasi kalsium harian. Namun tidak semua tofu mengandung kalsium yang baik, jadi ada baiknya perhatikan label kemasan untuk melihat apakah tahu tersebut mengandung sumber kalsium yang baik atau tidak. Selain itu tofu juga merupakan sumber protein yang baik dan merupakan pelengkap dalam gorengan.
6. Nutrisi Utama: Vitamin D
VitaminD selalu memainkan peranan penting dalam membangun dan melindungi tulang Anda. Vitamin D membantu daya serap kalsium, dan sejumlah studi memperlihatkan seseorang yang memiliki kandungan vitamin D rendah memiliki tingkat kepadatan tulang yang rendah. Mereka juga memiliki kecenderungan akan tulang rapuh seiring bertambahnya umur. Vitamin D secara alami bisa diperoleh di dalam makanan tertentu saja (misal minyak ikan cod), tetapi Anda juga dapat memperolehnya dari sinar matahari, dan banyak makanan yang sudah diperkuat dengan nutrisi penting ini.
7. Sumber Vitamin D: Salmon
Salmon adalah salah satu sumber alami terbaik dari vitamin D. Sekitar 3.5oz masalan salmon mengandung sekitar 90% dari kebutuhan harian kita akan vitamin D. Selain itu salmon juga merupakan sumber yang baik akan protein dan lemak omega-3 yang baik untuk hantung. Cobalah untuk mengkonsumsi setidaknya satu hidangan salmon setiap minggu.
8. Sumber Vitamin D: Sereal
Beberapa sereal yang siap dikonsumsi sudah diberi tambahan vitamin D. Cobalah cek lebel dan cari produk yang memiliki setidaknya 10% dari nilai harian nutrisi penting ini.
9. Mineral Penting: Magnesium
Magnesium memiliki banyak fungsi bagi tubuh, dan salah satunya adalah untuk membuat tulang tetap kuat (50% dari tubuh magnesium ditemukan dalam tulang). Memakan berbagai makanan dapat membantu untuk menjamin magnesium masuk ke tubuh secara cukup. Wanita diatas 30 tahun harus memenuhi sekitar 320mg magnesium setiap hari, sedangkan pria sekitar 400-420mg. Jumlah tersebut mudah didapatkan dengan mengkonsumsi, kacang-kacangan seperti almond, kacang kedelai, gandum, dan sayuran yang berwarna gelap seperti bayam.
10. Nutrisi Penting: Vitamin K Vitamin K berperan banyak dalam berbagai fungsi tubuh, tetapi penelitian ilmiah telah menghubungkan nutrisi penting ini dengan kesehatan tulang. Studi yang berlangsung saat ini mengindikasi bahwa vitamin K dapat mencegah penyerapan kembali dan masuknya makanan secara cukup, dimana hal ini penting untuk mencegah kerapuhan tulang. Vitamin K dapat diperoleh dengan banyak mengkonsumsi sayur-sayuran hijau.

..2012..


Badan Luar Angkasa AS, NASA, menegaskan ramalan bahwa kiamat akan terjadi pada 21 Desember 2012 tidak berdasar. NASA dengan gencar melakukan kampanye kecil-kecilan untuk menangkal rumor yang sudah cukup lama beredar. Bahkan beberapa film mengenai kiamat 2012 ini telah menginsirasi Hollywood.

Terakhir, Sony Pictures, meluncurkan film dengan judul "2012" yang mulai diputar di bioskop-bioskop AS. Film itu memakan biaya produksi mencapai 200 juta dolar, yang inti ceritanya didasarkan pada penanggalan suku Maya yang memperhitungkan kiamat akan datang pada 2012.

Skenario hari kiamat, menurut suku Maya, adalah planer X atau yang disebut juga Nibiru akan menghantam bumi. Rumor yang beredar melalui internet menyebutkan planet misterius ini ditemukan oleh Bangsa Sumeria. Pendapat yang kemudian didukung oleh serentetan ilmuwan palsu dan paranormal.

Beberapa situs bahkan menuduh NASA berusaha menutup-nutupi keberadaan planet misterius yang mengancam bumi, namun pihak NASA menegaskan bahwa rumor yang beredar itu hanyalah bualan belaka. "Tidak ada dasar fakta yang jelas bahwa ada planet misterius yang mengancam bumi," demikian pernyataan NASA yang dipampang pada situsnya.

Seperti dikutip di situs NASA, jika memang benar akan terjadi tubrukan, para astronom paling tidak bisa melihatnya sejak satu dasawarsa lalu. Dan jika memanga da planet yang bergerak mendekat ke bumi, hal itu bahkan bisa dilihat dengan mata telanjang. "Jelas hal semacam itu tidak sedang terjadi."

NASA mengklaim para ilmuwan di seluruh dunia yang meneliti angkasa luar tidak melihat adanya ancaman yang besar yang akan terjadi pada bumi pada 2012. Planet bumi alias planet biru yang dihuni manusia ini telah bertahan selama lebih dari 4 miliar tahun.

Pengamatan luar angkasa memang sebelumnya telah mendeteksi keberadaan planet Eris, ditemukan pada 2005 oleh astronom AS, mengambang di luar angkasa. Namun planet mungil dengan suhu sangat dingin dan berukura sedikit lebih besar planet pluto ini diperkirakan NASA akan tetap berada di luar tata surya kita, dan tidak akan berjarak lebih dekat dari 6,4 miliar kilometer dari bumi.

Saat ini di berbagai toko buku di seluruh dunia bisa dengan mudah ditemukan buku-buku yang memuat ramalan suku Maya itu. Ramalan sebelumnya menyebutkan kiamat akan terjadi pada May 2003, namun ketika pada saat itu tidak ada yang terjadi, tanggal ramalan kemudian direka-reka lagi menjadi 2012.

Bahkan kalender penanggalan suku Maya tidak berakhir pada 21 Desember 2012, melainkan ada periode lagi sesudahnya. Dan penanggalan itu bahkan menyebutkan tidak ada posisi planet yang sejajar dalam beberapa dekade mendatang.

Jika adanya planet-planet yang berbaris sejajar seperti yang diramalkan sebagian orang itu benar terjadi, maka dampaknya pun tidak signifikan terhadap bumi.

NASA juga siap membuktikan bahwa ramalan mengenai badai geomagnetik, berbaliknya kutub-kutub bumi atau ketidakstabilan kerak bumi akan menghancurkan bumi tidak benar adanya.

Ada beberapa mitos yang menyebutkan bahwa rotasi bumi dan kutub magnet bumi memiliki hubungan, dengan bergantinya kutub magnetik bumi setiap 400 ribu tahun.

"Sejauh yang kita ketahui perubahan magnet itu tidak berbahaya terhadap kehidupan di planet bumi. Mereka juga berpandangan bahwa berbaliknya rotasi bumi sebagais esuatu yang mustahil. Perubahan berbaliknya medan magnet bumi juga dipandang tidak akan terjadi dalam beberapa milenium mendatang.

Sementara komet dan asteroid yang menabrak bumi merupakan sesuatu yang sering terjadi, namun tubrukan yang besar amat jarang terjadi. Terakhir kali kejadian itu berdampak apa bumi adalah pada 65 juta tahun silam, yang diduga menjadi penyebab punahnya dinosaurus.

"Kita cukup yakin tidak ada asteroid yang mengancam bumi yang bisa membuat dampak seperti 65 juta taun silam," demikian keterangan NASA